News  

Spirit Tahun Baru Islam, KT Bina Bangsa Desa Anrang Bagikan 100 Paket Sembako

Ketfot: Ketua Bersama Pengurus KT. Bina Bangsa Desa Anrang saat melakukan pengemasan paket sembako.

BULUKUMBA, KUTIP.CO- Pengurus Karang Taruna Bina Bangsa Desa Anrang kembali melakukan aksi sosial dalam bentuk Berbagi Sembako pada 100 Keluarga di Desa Anrang. Rabu, 11/8/2021

Aksi Sosial ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum KTBB, Diawan Cahyawan bersama Ketua DPS, Syahrir dan Rombongan.

Barang yang disalurkan itu di packing terlebih dahulu di Dusun Tonrong. Paket Donasi Antara lain; minyak goreng, mie instan, telur, beras dan gula.

Pengurus KT Bina Bangsa mengemas paket sembako tersebut hingga mencapai 100 paket.

Diketahui, pengemasan ini dilaksanakan pada 10 Agustus 2021 oleh Pengurus.

Baca Juga:   Secara Simbolis, PLN Bulukumba Serahkan 400 Paket Sembako ke Bupati Bulukumba

” Paketi ini disalurkan dengan mendatangi rumah warga sebanyak 4 Dusun di Desa Anrang. Penyaluran dimulai dari arah barat menuju timur yaitu Tonrong, Bontomasunggu, Batangbatang dan Terakhir di Mattoanging dengan menggunakan mobil pick up” ungkap Diawan Cahyawan kepada media ini. Kamis, 12/8/2021.

Ditambahkan Diawan, masing-masing dusun terdapat korlap untuk memastikan sembako tersalur dengan lancar dan sesuai dengan harapan.

” Tim yang turun menyisir sudah terbiasa dengan aksi sosial seperti ini. Pengurus Karang Taruna sudah dikenal dan dikenang baik oleh warga”, cetusnya.

Baca Juga:   Dinsos dan Relawan Makamkan Bayi yang Ditemukan Warga Bolacippe Gantarang

Warga yang menerima donasi ini berterima kasih dan berdo’a agar Pengurus Karang Taruna Bina Bangsa selalu diberi Kemudahan Reski dan Kekutan serta semangat untuk terus berbuat kebaikan.

” Kita ini baru-baru dikasi bantuan dari Karang Taruna dan sekarang ada lagi bantuannya, semoga lancar reskita dan bisa terus berbuat kebaikan”. ucap Bau.

Hal ini dilaksanakan sebagai wujud kesetiakawanan sosial sekaligus sebagai spirit Tahun Baru Islam dan juga Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.(*)