News  

Wabub Edy Manaf Jadi Saksi Kebahagiaan Nenek Rae Diperesmian Rumah Layak Huni

Wabub Edy Manaf didampingi Ust. Yusuf Shandy saat peresmian Rutilahu untuk nenek Rae di Kasimpureng. Foto/Kutip

BULUKUMBA, KUTIP.CO- Nanek Rae, perempuan parubaya di Lingkungan Palla Toae Baru, Kelurahan Kasimpureng, Kec. Ujung Bulu, Kab. Bulukumba, Sulsel. Sangat bahagia dengan diresmikannya rumah miliknya yang merupakan hasil galangan dana dari para relawan sosial.

Selama kurang lebih 1 bulan dia menanti. Hari ini, Jumat 24/9/2021. penantian panjangnya dapat membuahkan hasil, dan kebahagiaannyapun ia tumpahkan dihadapan wakil Bupati Bulukumba, H. Andi Edy Manaf.

Dengan mata yang berkaca-kaca dan senyum perlahan dia tampakkan, sambil menatap Wabub Edy Manaf yang menggunting pita sebagai pertanda diresmikannya rumah idaman miliknya.

Baca Juga:   Distribusikan 500 Tas Cerdas, Wabup Edy Manaf: Kebijakan Baznas Telah Menuai Manfaat

” Alhamdulillah akhirnya saya sudah punya rumah tinggal yang layak huni, tidak kehujanan maka lagi “, ungkap Nenek Rae saat ditemuinya usai peresmian rumah tinggal layak huni untuknya.

Sementara itu, Wabub Edy Manaf dalam sambutannya. Dia mengakui bahwa dirinya sebelumnya tidak mengetahui terkait adanya pembangunan rumah nenek Rae yang di galakkan oleh teman-teman relawan dan Baznas.

” Pada hari ini Alhamdulillah, kita bisa lihat kebahagiaan nenek Rae sangat nampak di raut wajahnya “, ungkap Andi Edy Manaf

Puang Aso sapaan akrab mantan Legistlator Provinsi itu juga menyampaikan, bahwa pihaknya sebagai Pemerintah Daerah mengapresiasi langkah-langkah relawan Sosial yang selama ini banyak membantu masyarakat Bulukumba.

Baca Juga:   Sempat Ditinjau Andi Utta, Rama Akhirnya Ditemukan di Sungai Bialo

” Kami tentu mengapresiasi dan mendukung langkah teman-teman relawan, semoga ini terus berlanjut dan nanti dapat disinergikan”, cetus dia.

Karena Nenek Rae nantinya tinggal sendiri dirumahnya. Dia meminta kepada seluruh masyarakat Kasimpureng untuk menjaga dan memantau kondisi nenek Rae.

Mewakili para relawan, Kurnia menyampaikan terimakasihnya terlebih dahulu kepada para donatur yang telah berkontribusi saat pembangunan rumah nenek Rae.

” Alhamdulillah satu kebahagiaan tersendiri bagi kami selaku relawan, apa yang kami upayakan selama ini sudah bisa berdiri kokoh dan siap untuk dihuni oleh Nenek Rae “, ungkap Kurnia dalam sambutannya.

Baca Juga:   Pemprov Sulsel dan Radio EBS Unhas Masuk Nominasi Anugerah KPI 2021

Kendati demikian kata Kurni, selama pembangunan rumah Nenek Rae. Ada banyak liku-liku yang didapati oleh relawan.