Travel  

Andi Utta Harap Wisata Bukit Emas Pattoengan Desa Orogading Bisa jadi PADesa

Andi Utta bersama Kades Orogading saat melakukan kunjungan ke obyek wisata Bukit Pattoengan beberapa waktu lalu. (Dok Ist)

BULUKUMBA, KUTIP.co -Obyek wisata yang diberi nama Bukit Emas Pattoengang tersebut berupa wisata alam dengan pemandangan bukit dan air terjun. Terdapat juga sebuah jembatan bambu sebagai akses menuju air terjun. Saat ini Pokdarwis sementara membangun kolam renang.

Lokasi obyek wisata tersebut di jalur poros Oro Gading – Borong Rappoa Kecamatan Kindang, kemudian mengikuti jalur setapak melewati kebun sekitar 700 meter untuk sampai ke lokasi air terjun.

Kades Oro Gading HM Nasir menyampaikan, obyek wisata tersebut dirintis oleh anak-anak muda yang tergabung dalam Pokdarwis Oro Gading yang memiliki semangat untuk membangun dan memaksimalkan potensi yang dimiliki desanya, termasuk potensi wisata alam.

“Rencananya lokasi ini akan dijadikan tempat camp, sangat cocok untuk kegiatan berkemah karena adanya aliran air sungai yang jernih,” kata H.M Nasir, Kamis 13 Januari 2022.

Sementara Andi Utta sapaan akrab Bupati Bulukumba memuji dan mengapresiasi usaha perintisan obyek wisata yang dilakukan anak-anak muda Oro Gading.

Baca Juga:   Pemdes Orogading Serahkan BLT untuk Warga Kurang Mampu

Kehadiran tempat wisata alam gunung tersebut tentu dapat menjadi salah satu pilihan obyek wisata, bagi masyarakat yang ingin menikmati suasana alam terbuka.

“Kita harus dukung pemerintah desa dan masyarakatnya yang selalu berinovasi untuk mengembangkan dan memajukan desanya,” kata Andi Utta yang memiliki harapan tempat wisata tersebut dapat menjadi sumber pendapatan asli desa.