BULUKUMBA, KUTIP.co – Tim Harum Lestari FC optimistis dapat tampil maksimal pada turnamen sepakbola Tamatto Cup XVII tahun 2023. Pasukan biru putih ini, diperkuat mantan pemain tim nasional Indonesia, Syamsidar.
Tim kebanggaan masyarakat Desa Bontobulaeng dan Bontolohe itu, juga diperkuat beberapa pemain top di Kota Makassar.
Di laga perdananya pada penyisihan Grup C, Harum Lestari sukses memetik 3 poin. Mereka mengalahkan Pettarani FC dengan skor dua gol tanpa balas.
Gol kemenangan Harum Lestari, masing-masing dicetak oleh Raymond dan Ari.
Manajer Harum Lestari FC, Lili Hartono menyampaikan rasa syukur atas kemenangan itu. Ia menyebut laga tadi, sebagai modal awal untuk bisa tampil lebih maksimal lagi ke depan.
“Dari awal kita optimis bisa menang. Apalagi hasil ini, akan menentukan pertandingan berikutnya,” katanya kepada wartawan di lapangan sepakbola Desa Tamatto, Kecamatan Ujung Loe, Bulukumba, Minggu, 16 Juli 2023.
Lili mengatakan bahwa di laga kedua, timnya akan berhadapan dengan Jojjolo. Olehnya, ia berharap para pemain tetap menjaga performanya.
“Yang terpenting adalah soliditas para pemain di lapangan. Kemudian mental dan kerja keras harus tetap dijaga,” imbuhnya.