BULUKUMBA, KUTIP.CO- Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Dapil V Bulukumba-Sinjai, Andi Anwar Purnomo, SH.MH melakukan Sosialisasi Perda no. 3 tahun 2018 di Desa Palambarae, Kec. Gantarang, Kab. Bulukumba.
Kegiatan tersebut dipusatkan di Wisata Lembah Biru, Dusu Kirasa pada hari Minggu, 19/9/2020.
Usai Sosper digelar, Andi Aan sapaan akrab Anwar Purnomo kelilingi beberapa kolam dan juga villa yang ada di dalam lokasi kawasan Lembah Biru itu.
Saat berbincang lepas dengan Kades Palambarae, Andi Umar Siklan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas pak Jusman, Anwar memuji apa yang dilakukan oleh kepala Desa Palambarae 2 periode itu.
” Ini inovasi pak Desa sangat luar biasa. Bahkan rela mengambil resiko demi kemajuan desanya, meskipun wisata ini dibangun dengan dana pribadi”, ucap Andi Aan
Dia mengatakan, inovasi seperti inilah yang mesti di contoh oleh para pemuda Bulukumba.
” Hebat tawwa pak Desa, inovasinya ini bisa di contoh oleh pemuda”, singkatnya.