BULUKUMBA, KUTIP.co – Turnamen sepak bola Anwar Purnomo Center (APC) resmi dibuka di Lapangan Andi Sulthan Dg Radja, Ponre, Kelurahan Matekko, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Senin (25/7/2022) sore.
Anggota DPRD Provinsi Sulsel, Andi Anwar Purnomo mengatakan bahwa APC digelar agar olahraga sepak bola di Kabupaten Bulukumba dapat bergairah kembali setelah pandemi COVID-19.
“APC juga ajang silaturahim bagi klub-klub, sekaligus sebagai ajang pemanasan di Bulukumba. Kenapa?, karena Bulukumba merupakan tuan rumah Porprov 2022 bersama Kabupaten Sinjai, yang akan digelar beberapa bulan ke depan” katanya usai seremoni pembukaan turnamen sepak bola APC.
Legislator yang lebih akrab disapa Andi Aan itu, mengaku pihaknya sengaja mengemas turnamen sepak bola dengan sistem open tournament (turnamen terbuka) mengundang klub-klub yang berada di luar Bulukumba.
Alsannya katanya, APC dapat memberikan hiburan dan tontonan menarik, memperkenalkan pariwisata Bulukumba hingga diharapkan dapat mendongkrak ekonomi masyarakat sekitar.
“Tentu kalau kita open, orang-orang luar akan datang di Bulukumba, sehingga ekonomi masyarakat pun akan lebih bergairah,” ujar putra dari mantan Bupati Bulukumba AM Sukri A Sappewali tersebut.
Andi Aan lebih dalam berjanji bahwa APC akan dilaksanakan secara berkelanjutan, tak hanya tahun ini. Bahkan sebelum turnamen sepak bola katanya lagi, APC pernah menggelar pertandingan futsal.
“Jadi, bukan hanya sepak bola. Sebelumnya ada futsal. Ke depan tidak menutup kemungkinan untuk voli, takraw dan lainnya,” kata Anggota DPRD yang salah satu mitra komisinya Dinas Pemuda Olahraga Provinsi Sulsel.
Ia menerangkan, kick off dilakukan lebih awal sejak dua hari lalu. Pertimbangannya, agar turnamen APC itu dapat selesai tepat waktu pada 9 Agustus 2022 mendatang.
“Lapangan ini akan dipakai perayaan kemerdekaan, sehingga pertandingan dipercepat sejak Sabtu kemarin. Kita berharap agar pemain menjunjung tinggi sportivitas. Menang kalah itu biasa, yang utama adalah memberi hiburan ke masyarakat,” kata Andi Aan.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Bulukumba Daud Kahal hadir pada seremoni pembukaan mewakili Bupati. Ia menyebut, Pemkab Bulukumba mengapresiasi turnamen tersebut.
“Kita apresiasi sebagai bentuk dukungan dalam rangka pembinaan olahraga sepak bola. Semoga menjadi ajang kompetisi yang melahirkan prestasi dan berkiprah dalam kompetisi profesional ke depan,” imbuhnya.
Apresiasi juga datang dari Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Bulukumba, Haji Amry. Menurutnya jika banyak event, maka akan menjadi daya gedor bagi kemajuan sepak bola di Bulukumba.
“Selain di sini, ada dua turnamen di Bulukumba sementara berlangsung, yaitu Manyampa dan Polewali. Semoga sepak bola Bulukumba ke depan lebih maju lagi,” harapnya.
Sekadar diketahui, turnamen sepak bola APC ini dibuka oleh Kadispora Sulsel yang diwakili oleh Kabid Olahraga Muh. Faizal dan Sub Koordinator Peningkatan Prestasi Olahraga Hj. St. Yuslinah.
Selain itu, juga hadir Dandim 1411 Bulukumba Letkol CZI Dendi Rahmat Subekti, Ketua KONI Bulukumba Andi Makkasau beserta beberapa jajaran pengurusnya, Kapolsek Gantarang Kompol Muh. Tawil, tokoh masyarakat sekaligus mantan Bupati AM Sukri Sappewali, owner Mitra Chris Tamrin dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Turnamen APC ini diikuti 16 tim yang dibagi dalam 4 grup. Beberapa klub ternama dari luar Bulukumba pun ikut ambil slot, seperti Alesha Makassar dan Kasta Bantaeng.
Untuk klub lokal Bulukumba, seperti Batuara FC yang dalam beberapa turnamen sukses meraih juara. Terbaru, klub asal Desa Gattareng itu, mampu menaklukkan Kasta Bantaeng di babak final melalui drama adu penalti di Lapangan Moti, Desa Bajiminasa, Bantaeng.
Selanjutnya ada Seppang FC. Klub asal Kecamatan Ujung Loe ini, dikenal total merekrut pemain-pemain top dalam setiap turnamen. Tak heran, ketika Seppang FC digadang-gadang akan menjadi juara.
Selain Seppang, juga ada klub asal Ujung Loe lainnya, yaitu Padangloang FC. Klub ini, sukses meraih runner-up pada PPDI Cup beberapa waktu lalu di Lapangan Desa Bontomanai, Kecamatan Rilau Ale.
Kali ini, pengakuan sang manajer Andi Muhammad Risal, Padangloang FC all out di turnamen APC. Hanya beberapa saja materi lokal. Selebihnya pemain dari luar Bulukumba.
Bukan hanya itu, klub Jurnalis JOIN FC kembali unjuk kekuatan di APC. Berbekal juara III di PPDI Cup, JOIN FC cukup diperhitungkan. Meski di laga perdananya, JOIN FC takluk dari Rajafahd dengan skor sangat mencolok.