News  

Diendorse Ketua DPRD, Raffi Ahmad Bakal Kunjungi Bulukumba dan Beli Perahu Pinisi

Screenshot video percakapan antara H. Rijal dan Raffi Ahmad.

JAKARTA, KUTIP.co -Ketua DPRD Bulukumba, H. Rijal mengendorse atau mempromosikan perahu Pinisi buatan masyarakat Bulukumba ke Raffi Ahmad yang merupakan artis papan atas di Indonesia saat bertemu disalah satu tempat yang ada di Jakarta, Sabtu Malam 12 Maret 2022.

Selain Endorse perahu Pinisi, politisi muda PPP itu juga mengajak Raffi Ahmad ke Bulukumba untuk menikmati Pariwisata yang ada di Bulukumba.

“Saya harap AA Rafi bisa ke Bulukumba, potensi Pariwisata Bulukumba itu sangat luar biasa,” ucap H. Rijal ke Raffi Ahmad.

Baca Juga:   Andi Utta, Rijal hingga Patudangi Melayat ke Rumah Duka Ayahanda Ketua KNPI Bulukumba

Sementara itu, Raffi Ahmad yang menanggapi ajakan ketua DPRD dari PPP tersebut, dia mengaku bahwa dirinya bakal ke Bulukumba.

“InsyaAllah kalau ada lowong waktu saya akan datang kesana,” artis dua anak itu.

Bahkan dia juga mengaku, bahwa pihaknya siap membeli perahu Pinisi yang dibuat di Bulukumba.

“Kalau perintah pak ketua kita siap, kita kan saudara,” ucap Raffi menambahkan.

Bahkan suami Nagita itu juga mendoakan ketua DPRD Bulukumba agar selalu diberi kesehatan.

Untuk diketahui, percakapan politisi muda dan artis papan atas Indonesia itu diabadikan di ponsel H.Rijal.

Baca Juga:   Wakil Ketua DPRD Bulukumba Syahruni Haris Bicara Peran Pemuda di FGD Disparpora

Dalam video yang direkam oleh H. Rijal itu, keduanya nampak akrab bahkan Rafi Ahmad memaluk pundak Politisi yang berlatar belakang pengusaha itu.