Idul Adha 2024 di Bulukumba: 1.587 Sapi Kurban, Gantarang Terbanyak

Ilustrasi Sapi Kurban.

BULUKUMBA, KUTIP.co Jumlah hewan kurban di Kabupaten Bulukumba tahun 2024 ini meningkat, jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya di 2023.

Peningkatan jumlah hewan kurban pada Idul Adha 1445 Hijriah atau 2024 Masehi ini, mencapai 126 ekor.

Data tahun lalu, jumlah hewan kurban sebanyak 1.558 ekor. Terdiri dari 1.487 ekor sapi dan 71 ekor kambing.

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bulukumba mencatat, lebaran Idul Adha tahun ini, sebanyak 1.684 hewan kurban yang akan disembelih, di mana sapi tetap paling dominan dan nyaris mencapai angka 1.600an.

Baca Juga:   Selain Padi, Mentan SYL Dorong Komoditas Kelapa dan Kopi Bulukumba

“Total 1.684 hewan kurban, terdiri dari 1.587 ekor sapi dan 97 ekor kambing,” ujar kepala seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Bulukumba, Syafruddin, kemarin.

“Data ini merupakan hasil akumulasi dari seluruh kecamatan di Kabupaten Bulukumba, serta kantor Kemenag Bulukumba sendiri,” sambungnya.

Syafruddin berharap penyembelihan dan distribusi daging kurban dapat berjalan lancar dan tepat sasaran. Selain itu, hewan kurban dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

Kemenag juga, katanya, mengapresiasi peran serta seluruh masyarakat dan pihak terkait dalam proses pelaksanaan kurban ini.

Baca Juga:   Buntut Pemukulan IRT oleh Debt Collector, DPRD Bulukumba Bakal Panggil Perusahaan Finance

“Dengan gotong royong dan kerjasama, kita dapat menjalankan ibadah kurban dengan baik dan meningkatkan solidaritas di antara kita,” ujarnya.

Berikut rincian hewan kurban berdasarkan wilayah:

1. Ujung Bulu: 81 ekor
– Sapi: 80 ekor
– Kambing: 1 ekor
2. Gantarang: 483 ekor
– Sapi: 479 ekor
– Kambing: 4 ekor
3. Ujung Loe: 151 ekor
– Sapi: 151 ekor
4. Bonto Bahari: 102 ekor
– Sapi: 89 ekor
– Kambing: 13 ekor
5. Rilau Ale: 163 ekor
– Sapi: 123 ekor
– Kambing: 40 ekor
6. Bulukumba: 145 ekor
– Sapi: 138 ekor
– Kambing: 7 ekor
7. Herlang: 55 ekor
– Sapi: 45 ekor
– Kambing: 10 ekor
8. Bontotiro: 218 ekor
– Sapi: 210 ekor
– Kambing: 8 ekor
9. Kajang: 95 ekor
– Sapi: 82 ekor
– Kambing: 13 ekor
10. Kindang: 180 ekor
– Sapi: 179 ekor
– Kambing: 1 ekor
11. Kemenag: 11 ekor
– Sapi: 11 ekor

Baca Juga:   Jokowi Lirik Miniatur Perahu Pinisi Bulukumba