Bawaslu Bulukumba Umumkan Panwascam Terpilih, Mantan Ketua Rilau Ale Isi Slot Ujung Bulu

Ketua Bawaslu Bulukumba Bakri Abubakar.

BULUKUMBA, KUTIP.co Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bulukumba mengumumkan nama-nama Anggota Panitia Panwaslu Kecamatan (Panwascam).

Dari nama-nama yang telah diumumkan, mantan ketua Panwascam Rilau Ale Farman bakal mengisi slot Panwascam Ujung Bulu.

Pengumuman nama-nama terpilih anggota Panwaslu Kecamatan dalam Pemilihan tahun 2024 dengan nomor: 084/KP. 01.00/K.SN-04/05/2024.

Pelantikan anggota Panwaslu Kecamatan di Bulukumba akan dilaksanakan di Hotel Agri Bulukumba, pada Sabtu, 25 Mei 2024.

“Bawaslu Bulukumba telah mengumumkan Panwascam baru yang terpilih di tiga kecamatan,” ujar Ketua Bawaslu Bulukumba, Bakri Abubakar dalam keterangannya diterima KUTIP.co, Jumat, 24 Mei 2024.

Baca Juga:   Dilaunching Bupati, Kini RSUD Sulthan Daeng Radja Bulukumba Layani Pameriksaan Endoscopy

Bakri menjelaskan ketiga nama-nama Panwascam yang baru terpilih, di antaranya Farman Panwascam Ujung Bulu, Arman SE Panwascam Herlang dan Faisal Jalil Panwascam Ujung Loe.

“Selanjutnya Panwascam se Kabupaten Bulukumba akan dilantik dan diambil sumpahnya besok,” jelasnya.

Sekadar diketahui, ada 27 pendaftar calon anggota Panwascam di tiga kecamatan. Rinciannya 8 pendaftar Ujung Bulu, 12 pendaftar Ujung Loe, dan 7 pendaftar Herlang.