Jakarta, Kutip.co – Pendistribusian koin Pi Network kini sedang getol dilakukan oleh Core Team.
Pada hari ini, Kamis 11 April 2024, Pi Network kembali mengucurkan 100 juta koin Pi untuk didistribusikan ke penambang atau Pionir.
Informasi terbaru ini didapatkan dari halaman update Pi Blockexplorer, yang menjadi sumber utama untuk melacak perkembangan terbaru dari jaringan Pi.
Transfer sejumlah besar koin ini dilakukan dari alamat GBQQ ke dompet Core Team bernama GABT.
Koin-koin ini nantinya akan diteruskan kepada para Pionir, yang telah aktif berkontribusi dalam proses penambangan koin Pi.
Proses transfer ini merupakan bagian dari tahap migrasi koin Pi Network dari aplikasi penambangan ke dompet.
Tak hanya itu, migrasi ini menjadi indikator penting dalam perjalanan menuju fase berikutnya dari proyek Pi Network.
Diharapkan akan membawa jaringan ini ke arah yang lebih terdesentralisasi dan dapat diakses oleh seluruh pengguna dengan lebih mudah.
Distribusi koin Pi melalui Pi Blockexplorer ini ditujukan khusus untuk Pionir yang telah melewati proses Know Your Customer (KYC).
Mereka yang telah berhasil menyelesaikan Daftar Periksa Mainnet di aplikasi Pi Network.
Saat ini, proses migrasi dikabarkan telah mencapai puncaknya, dengan ratusan juta koin bermigrasi ke dompet Core Team untuk kemudian disalurkan kepada para Pionir.
Pendistribusian koin ini tidak hanya menjadi langkah penting dalam memperkuat komunitas Pi Network, tetapi juga membuka peluang besar tercapainya kondisi yang diperlukan untuk peluncuran mainnet Pi Network secara terbuka.
Menandakan kemajuan signifikan dalam roadmap proyek ini, yang telah dinantikan oleh para penggemar dan peminat cryptocurrency khususnya Pionir yang berjumlah 55 juta orang dari seluruh dunia. ***