Bisnis  

Dikira Pi Network, Ternyata Penipuan untuk Curi Isi Dompet Pioneer

Penipuan Pi Network dengan website scam

Jakarta, Kutip.co – Penipuan dengan mengatasnamakan Pi Network kembali marak dilakukan orang tak bertanggung jawab di sosial media.

Jika tidak diperhatikan dengan saksama, maka koin Pi yang ditambang akan melayang sekejap.

Penipu menggunakan alamat link atau tautan palsu untuk mengelabui Pioneer, sebutan pengguna aplikasi Pi.

Saat Pioneer terperdaya, maka prasa sandi yang menjadi kunci Wallet akan di masukkan di kolom web palsu.

Info terbaru disampaikan seorang Pioneer asal Indonesia bernama Yuni Yusuf di akun X @MyYunieyusuf519, Sabtu 16 Desember 2023.

Menurutnya saat ini telah berjamuran website penipuan yang mencuri frasa sandi 24 kata.

Baca Juga:   Update Sidra Bank, Tampilan Baru dan KYC Bisa Kapan Saja

“Saat ini, ada banyak situs penipuan yang mencuri Frasa Sandi 24 kata Pioneers,” katanya dengan mengunggah foto bukti tangkapan layar.

Dia pun menyarakan agar Pioneer dari seluruh dunia untuk tidak memasukkan frasa sandi ke web manapun kecuali wallet.pi.

“Kami menyarankan agar Pionir global berhati-hati & tidak memasukkan Frasa Sandi di situs web yang meniru identitas apa pun.Hanya akses dari wallet Pi di Pi Browser,” sarannya.

Dari pantauan Kutip.co, beberapa website penipuan menggunakan alamat yang menggunakan embel-embel Pi.

Dengan harapan bahwa pengguna Pi memasukkan alamat frasa sandi saat tergoda dengan barang atau jasa yang ditawarkan.

Baca Juga:   Heboh, Parade Komunitas Pi Network di Kalteng Indonesia dengan Mobil Mewah

Sementara itu, akun Pi Core Team beberapa kali mengingatkan agar menjaga frasa sandi wallet Pi.

Segala kecerobohan yang berdampak pada hilangnya koin Pi merupakan tanggu jawab Pioneer sendiri.

Terakhir kali diingatkan saat ajang PiFest, saat itu Core Team mengingatkan untuk barter Pi Coin pada orang terpercaya. ***